23 November 2015

Penerapan Car Free Day

Pada saat ini, terdapat keadaan dimana tuntutan kebutuhan manusia yang semakin meningkat, sangat berbanding terbalik dengan persediaan sumber daya yang ada. Dengan besarnya tuntutan pembangunan, akhirnya terjadi pengembangan kawasan-kawasan konservasi menjadi permukiman padat dengan segala kelengkapan fasilitasnya. Akibat dari tindakan itu, pasokan Oksigen di bumi menjadi semakin berkurang.

Salah satu penanggulannya yaitu program Car Free Day yang artinya Hari Bebas Kendaraan, semangat mengadakan program ini sudah banyak dilakukan dibeberapa kota besar. Misalnya Surabaya. Berdasarkan evaluasi kualitas udara perkotaan yang dilakukan oleh Kementerian Negara Lingkungan Hidup (KNLH) pada tahun 2007, Surabaya menempati urutan teratas dalam kualitas udara terburuk pada perkotaa, yaitu antara angka 300-500 untuk kandungan Ozon, CO2, dll.

Jasa Ojek Online

Kemajuan Teknologi saat ini makin memanjakan masyarakat dengan hadirnya jasa ojek online. Kemacetan yang luar biasa di ibu kota Jakarta memang semakin mengkhawatirkan. Berbagai cara yang telah ditempuh pemerintah DKI Jakarta sampai saat ini belum mampu mengatasi kemacetan yang ada. Dengan segudang aktivitas dan mobilitas tinggi yang ada pada masyarakat ibu kota jelas kemacetan adalah sebuah kendala besar. Jumlah pertumbuhan kendaraan yang tidak berimbang dengan pertambahan jalanan ini tentu membuat kemacetan semakin menjadi-jadi. Transportasi umum yang ada di ibu kota juga belum bisa memberi solusi yang memadai.

Perkembangan Sistem Windows

Sistem Operasi Windows awal mulanya dikembangkan oleh William Henry Gates III (dilahirkan pada tanggal 28 Oktober 1955), ia dikenal dengan nama Bill Gates, bersama temannya Paul Allen (saat ini mereka menjabat sebagai Direktur dan Ketua Pencipta Perangkat Lunak bagi Microsoft). Menurut majalah Forbes, Bill Gates merupakan orang terkaya di dunia saat ini.
Microsoft Corporation didirikan 1975, berkantor pusat di Redmond, Washington, AS, adalah perusahaan software terbesar di dunia (dengan lebih dari 50.000 karyawan di berbagai negara, hingga Mei 2004). 

Microsoft mengembangkan, membuat, melisensikan dan mendukung beragam jenis produk software untuk berbagai peralatan komputer. Produknya yang paling terkenal adalah kelompok sistem operasi Microsoft Windows, yang telah ada di mana-mana dalam pasar komputer desktop. Microsoft menjual beragam produk software. Banyak dari produk tersebut dikembangkan secara internal, misalnya Microsoft Basic. Beberapa produk dibeli dan dimerek ulang oleh Microsoft untuk distribusinya, termasuk Microsoft Project, sebuah program manajemen proyek Visio, sebuah program pentabelan, DoubleSpace, Virtual PC, dibeli dari Connectix dan bahkan MS-DOS yang menjadi awal kesuksesan Microsoft adalah software yang dibeli dari perusahaan lain. Sebelum Microsoft merilis sebuah sistem operasi yang berbasis tampilan gambar seperti yang sekarang kita ketahui tenyata sistem operasi yang pertama diciptakan adalah sistem operasi berbasis modus teks dan command-line ( MS-DOS ).

AUGMENTED REALITY

Secara umum, Augmented Reality atau dalam bahasa Indonesia Realitas Tertambah adalah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata. Sebagai contoh, adalah saat pembawa acara televisi membawakan berita, ada animasi atau objek virtual yang ikut bersamanya, jadi seolah-seolah dia berada didalam dunia virtual tersebut, padahal sebenarnya itu adalah tehnik penggabungan antara dunia virtual dengan dunia nyata yang dinamakan dengan Augmented Reality.